Wikipedia:Arsip halaman utama/2023/09/25
Tampilan
Selamat datang di Wikipedia,
664.425 artikel dalam bahasa Indonesia.
Artikel pilihan
Penumpasan Pengkhianatan G30S/PKI adalah judul film dokudrama propaganda Indonesia tahun 1984. Film ini disutradarai dan ditulis oleh Arifin C Noer, diproduseri oleh G. Dwipayana, dan dibintangi Amoroso Katamsi, Umar Kayam, dan Syubah Asa. Diproduksi selama dua tahun dengan anggaran sebesar Rp. 800 juta kala itu, film ini disponsori oleh pemerintahan Orde Baru Soeharto. Film ini dibuat berdasarkan pada versi resmi menurut pemerintah kala itu dari peristiwa "Gerakan 30 September" atau "G30S" (peristiwa percobaan kudeta pada tahun 1965) yang ditulis oleh Nugroho Notosusanto dan Ismail Saleh, yang menggambarkan peristiwa kudeta ini didalangi oleh Partai Komunis Indonesia atau PKI. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
- Kapsul pembawa sampel dari misi ruang angkasa OSIRIS-REx berhasil mendarat di Amerika Serikat dari asteroid 101955 Bennu, membawa sampel dari asteroid tersebut.
- American Fiction yang disutradarai Cord Jefferson meraih Penghargaan Pilihan Penonton di Festival Film Internasional Toronto.
- Jerman menjuarai Piala Dunia Bola Basket FIBA untuk pertama kalinya setelah mengalahkan Serbia.
- Poor Things yang disutradarai Yorgos Lanthimos meraih Singa Emas di Festival Film Internasional Venesia.
Tahukah Anda
- "... bahwa drumblek (gambar) adalah drumben tradisional dari Kota Salatiga, Jawa Tengah?"
- "... bahwa Zhang Xin, salah satu pendiri SOHO China yang kini merupakan pengembang real estat komersial terbesar di Beijing, dapat bersekolah di London pada usia 19 tahun setelah menabung selama lima tahun dengan menjadi buruh pabrik di Hong Kong?"
- "... bahwa Bandar Udara Svalbard, Longyear di Kepulauan Svalbard, Norwegia, adalah bandar udara paling utara di dunia yang melayani penerbangan publik terjadwal?"
- "... bahwa istilah Cool Japan, yang pada mulanya diciptakan untuk mengekspresikan status Jepang yang sedang berkembang menjadi adikuasa budaya, telah digunakan oleh pemerintah negara tersebut untuk memasarkan produk budaya khas Jepang seperti anime, permainan video, dan makanan?"
Tantangan kolaborasi
Kolaborasi artikel baru
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut. Mari bersama-sama merintisnya pada September 2023.
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Panduan menerjemahkan artikel · Arsip halaman yang telah dibuat
Hari ini dalam sejarah
- 1396 - Kesultanan Utsmaniyah di bawah pimpinan Bayezid I mengalahkan pasukan Kristen dalam pertempuran di Nikopolis.
- 1810 - Herman Willem Daendels meresmikan pindahnya Kota Bandung yang dipimpin Bupati R.A. Wiranatakusumah II.
- 1962 - Republik Demokratik Aljazair secara resmi berdiri. Ferhat Abbas terpilih menjadi presiden.
- 2003 - Gempa bumi berkekuatan 8.0 skala Richter menghantam Hokkaido, Jepang.
- 2008 - Tiongkok meluncurkan pesawat luar angkasa Shenzhou 7.
- 2021 - Dean Berta Viñales, sepupu Maverick Viñales dan Isaac Viñales, meninggal dunia akibat kecelakaan fatal saat lomba Kejuaraan Dunia Supersport 300 Race 1 di Circuito de Jerez-Ángel Nieto.
Tanggal lain: 24 September – 25 September – 26 September
Gambar pilihan
Krishna's Butterball di Tamil Nadu, India. Krishna's Butterball adalah batu granit raksasa yang berdiri sedemikian rupa dengan seimbang dan bertumpu pada sebuah lereng yang kecil. Batu besar ini memiliki tinggi sekitar enam meter, lebar lima meter, dan beratnya sekitar 250 ton.
(ukuran asli: 5.172 × 3.879 piksel, 17,3 MB)
(ukuran asli: 5.172 × 3.879 piksel, 17,3 MB)
Oleh: Tagooty
Lisensi: CC BY-SA 4.0