One Piece Wiki
Advertisement
'Selamat membaca!. Anda dapat membantu Wikia One Piece dengan mengembangkannya dan Follow Kami di Twitter. Kami mohon maaf karena Wikia ini dalam proses pengembangan.

Minokoala adalah satu dari lima Iblis Penjaga di Impel Down. Dia adalah pengguna Buah Iblis tipe Zoan yang dibangkitkan yang memakan buah yang bisa merubah dirinya menjadi koala.[2]

Penampilan[]

Dalam bentuk Zoan, Minokoala adalah koala besar berwarna kuning dengan mengenakan celana. Dia mempunyai mata imut, bibir besar, dan hidung beringus sama seperti Iblis Penjaga yang lain. Dia menggunakan dua buah knuckle berduri di tangannya. Di samping, dia membawa tas yang berisi penuh dengan daun eucalyptus untuk dimakan. Minokoala mengenakan celana dengan gambar bendera Angkatan Laut Kekaisaran Jepang zaman dahulu.

Riwayat[]

Arc Impel Down[]

Minokoala pertama muncul di belakang pintu masuk Impel Down bersama Sadi-chan ketika dia memberitahu Marinir supaya tidak ikut campur ketika mereka mencoba mendapatkan akses ke benteng. Kemudian Minokoala bersama dengan Iblis Penjaga lainnya dikirim ke Level 4 untuk menghentikan tahanan yang melarikan diri, namun dikalahkan oleh Luffy. Dia kemudian dibangunkan oleh Sadi-chan dan dikirim ke Level 1 tapi dikalahkan lagi oleh Luffy.

Dua Tahun Kemudian[]

Setelah jeda waktu, Minokoala terlihat bersama Iblis Penjaga lain dengan anggota baru mereka: Minochihuahua.

Kemampuan dan Kekuatan[]

Sebagai salah satu Iblis Penjaga di bawah Sadi-chan, Minokoala bertugas menyiksa dan menjaga berbagai tahanan. Dia bertarung dengan menggunakan knuckle dari kuningan yang berduri di masing-masing tangan.

Buah Iblis[]

Dia telah memakan Buah Iblis tipe Zoan yang tidak diketahui namanya yang memungkinkan dia untuk menjadi koala. Karena dia adalah "Zoan yang Dibangkitkan", dia mampu pulih dalam waktu cepat setelah menerima kerusakan yang cukup parah.[2]

Pertarungan Utama[]

Trivia[]

  • Seperti Iblis Penjaga yang lain, nama Minokoala adalah kombinasi dari sebuah nama hewan dan Mino.
  • Dia mempunyai tanggal lahir yang sama (5 Maret) dengan Sadi-chan.

Referensi[]

  1. One Piece Blue Deep: Characters World (p. 177), tanggal lahir Minokoala diberikan.
  2. 2,0 2,1 Manga dan Anime One PieceVol. 56 Chapter 544 (p. 11) dan Episode 447, Crocodile menjelaskan bahwa Iblis Penjaga dari Impel Down adalah pengguna Zoan "yang dibangkitkan".

Tautan Eksternal[]

Situs Navigasi[]

Advertisement