Lompat ke isi

Mokele-mbembe

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Gambar rekaan Mokele-mbembe menunjukkan kemiripannya dengan sauropoda yang sudah punah.

Mokèlé-mbèmbé: yang berarti "sesuatu yang menahan aliran sungai" dalam Bahasa Lingala,[1] adalah nama yang diberikan untuk sejenis kriptid yang mendiami sungai, yang ditemukan dalam cerita rakyat dan legenda rakyat yang tinggal di Lembah Sungai Kongo.[1][2] Adapula yang menggambarkannya sebagai mahkluk hidup dan arwah. Mokèlé-mbèmbé diumpamakan seperti Monster Loch Ness dalam pandangan orang Barat.

Banyak ekspedisi telah dilakukan guna mencari bukti keberadaan Mokele-mbembe, walau tak sedikitpun berhasil.[1] Pembahasan Mokèlé-mbèmbé dituangkan dalam banyak buku dan film-film dokumenter serta muncul pula dalam banyak karya fiksi dan budaya pop.

Berdasarkan tradisi rakyat di lembah Sungai Kongo, Mokele-mbembe diketahui sebagai mahkluk pemakan tanaman dengan ukuran sebesar gajah atau kuda nil. Ia tinggal di Sungai Kongo dan wilayah rawa-rawa di sekitarnya,[1] dan menyukai tempat yang dalam, pada cerita rakyat lokal menceritakan bahwa tempat berburu kesukaannya adalah kelokan sungai.[1]

Deskripsi Mokèlé-mbèmbé sangat banyak. Beberapa legenda menyebutkannya memiliki tubuh seperti gajah dengan leher panjang, ekor dan kepala kecil, berwarna coklat abu-abu, sebuah deskripsi yang dianggap menyerupai hewan Sauropoda yang telah punah,[1] Sementara yang lain menggambarkannya menyerupai gajah, badak, dan hewan-hewan awam lain. Masyarakat dari desa Boha, lebih menganggapnya sebagai mahkluk tak berwujud daripada mahkluk hidup.

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b c d e f Clark, Jerome (1993) "Unexplained! 347 Strange Sightings, Incredible Occurrences, and Puzzling Physical Phenomena", Visible Ink Press, ISBN 0-8103-9436-7
  2. ^ Mackal, R. P. (1987) "A Living Dinosaur? In Search of Mokele-Mbembe", E.J. Brill, ISBN 90-04-08543-2